Alasan Menggunakan WordPress Sebagai Website

Berbicara tentang dunia bloging atau publishing, tentu tidak dapat dipisahkan dari beberapa Platform website terkenal seperti WordPress, Blogspot, Joomla dan masih banyak yang lainya.

Pada artikel kali ini, saya ingin menjelaskan beberapa alasan mengapa anda harus menggunakan wordpress sebagai platform bloging atau bisnis anda. Nah, berikut ini beberapa alasanya :

Alasan Menggunakan WordPress

  • WordPress Gratis

Salah satu alasan utama kenapa sebaiknya anda menggunakan WordPress dibandingkan CMS (Content Management System) lain adalah WordPress tersedia gratis.

Perkara ini tentu sangat membantu, terlebih jika anda adalah seorang pemula yang ingin mebangun website informasi atau bisnis.

  • WordPress Mudah Dipelajari

Sudah kita ketahui sebelumnya ada banyak CMS yang bisa kita gunakan, namun ketika anda ingin mendapatkan kemudahan dalam penggunaanya WordPress adalah pilihan yang tepat.

Karena pada CMS lain seperti Joomla dan Drupal tidaklah semudah yang dibayangkan, hanya orang-orang yang sudah faham tentang coding saja yang dapat menjalankanya.

Bayangkan kalau anda masih pemula dan belum faham coding, pasti anda akan sangat kesulitan menggunakanya.

  • WordPress Aman dan Kuat

Walaupun relative aman dan memiliki banyak fitur untuk mencegah WordPress di hack orang tidak bertanggung jawab, namun kemungkinan tersebut tetaplah ada.

Akan tetapi ada dua alasan kenapa WordPress lebih aman dibandingkan CMS lain.

Pertama, WordPress selalu memberikan update software serta update keamanan. Inilah yang menjadikan WordPress aman dan nyaman digunakan.

Kedua, WordPress terdapat plugin sebagai sistem pengaman website. Plugin tersebut terbukti ampuh melindungi website.

  • WordPress mempunyai Content Management System yang Handal

Sudah banyak yang mengakui, bahwa CMS (Content Management System) yang dimiliki WordPress adalah yang terbaik diantara CMS yang lain.

Kemudahan CMS ini memungkinkan anda untuk menambah halaman, gambar, teks dan banyak aktifitas lainya hanya dengan langkah langkah yang mudah dan sederhana.

  • WordPress terdapat ribuan plugin Gratis

idwebhost.com

Salah satu alasan WordPress menjadi CMS terbaik adalah tersedia ribuan plugin yang dapat anda gunakan sesuai dengann kebutuhan website anda.

Untuk mendapatkan plugin tersebut anda hanya perlu mencarinya di search plugin. Selain itu, dari sekian plugin yang disediakan juga banyak yang gratis alias Cuma-Cuma.

  • WordPress SEO Friendly

searchengineland.com

Nah, inilah salah satu alasan banyak sekali publisher ataupun pebisnis yang menggunakan WordPress sebagai platform bisnis mereka.

Satu kata WordPress sangat SEO Friendly. Sebagai contoh, jika kita mencari keyword di search engine maka peringkat 3 besar paling banyak diduduki oleh pengguna WordPress.

Hal ini menjadi bukti yang jelas bahwa WordPress adalah CMS yang paling tepat untuk bermain SEO.

  • 30% Website di Dunia Menggunakan WordPress

wpfixit.com

Apakah kamu tau ternyata 30% website di dunia menggunakan WordPress?

Sebuah riset yang dilakukan oleh W3Tech ( sebuah perusahaan konsultan dari Austria) telah mensurvei 10 juta website teratas pada Alexa Rank menunjukan 60% diantaranya menggunakan WordPress.

  • WordPress Open Source

Open Source artinya bebas digunakan. Hal ini berarti WordPress bisa digunakan oleh siapa saja.

Kemudahan serta banyaknya fitur menarik yang tersedia inilah yang membuat banyak publisher maupun pebisnis tertarik menggunakan WordPress.

  • Ada Ribuan Theme dan Setting Mudah

Alasan selanjutnya menggunakan WordPress adalah adanya ribuan theme yang disediakan secara gratis dan sangat mudah cara settingnya.

Sehingga anda dapat dengan mudah mengatur tampilan website sesuai dengan keinginan anda.

  • WordPress Banyak Digunakan Perusahaan dan Organisasi Besar

bellosol.com

Rasanya tidak heran jika banyak perusahaan maupun organisasi banya yang menggunakan WordPress sebagai CMS mereka.

Mengingat keunggulan dan kemudahan yang ditawarkan dibandingkan dengan CMS pesaingnya.

Demikianlah, pemaparan alasan meunggunakan WordPress sebagai Platform website anda. Semoga bermanfaat.

Leave a Comment