Metode Akurat Cek Ranking Website di Google

Apa itu Ranking Website

Jika kamu sedang membaca artikel ini, itu artinya kamu sedang belajar SEO pada tingkat basic dan tentunya kamu sudah mempunyai satu atau lebih website yang sudah berjalan cukup lama dengan beberapa konten.

Rangking website adalah posisi suatu website di halaman pencarian suatu Mesin Pencari seperti Google yang mana ditentukan dari kualitas konten dari website tersebut.

Rangking website juga memiliki makna lain jika diukur menggunakan aplikasi lain seperti Alexa atau Ahref yang mana dapat melihat peringkat suatu website di seluruh dunia atau lokasi tertentu saja berdasarkan trafik dan refering domain yang ada di website tersebut, aplikasi tersebut juga bisa digunakan untuk melihat peringkat website di halaman Google.

Ketika kamu memulai membangun sebuah website yang dimulai dengan memilih nama domain, mendesain tampilan web atau coding sendiri  yang pada akhirnya menjadikan sebuah halaman website yang bisa kamu banggakan.

Namun, jika websitemu ini tidak memiliki cukup trafik atau bisa dibilang tak ada trafik sama sekali, dapat diartikan peringkat websitemu di mesin pencari itu masih jauh dari halaman 1, maka upayamu dalam membangun website untuk mencari trafik bisa dibilang sia-sia.

Maka dari itu mengoptimalkan website di mesin pencari (SEO) adalah sesuatu yang harus terus dilakukan untuk menaikkan peringkat website di halaman 1 google.

Dalam hal ini SEO adalah faktor utama dalam menentukan posisi atau rangking website di mesin pencari seperti google.

Jadi bisa dikatakan jika websitemu memiliki salah satu konten yang masuk kedalam peringkat 1 atau setidaknya masuk ke 10 peringkat teratas halaman 1 Google, maka upayamu dalam membangun website tidaklah sia-sia cuman semua itu juga butuh waktu.

Pentingnya Cek Ranking Website

cara cek ranking website
pixabay.com

Memantau rangking website bukanlah suatu hal yang tidak boleh dilewatkan dalam SEO, karena jika ranking website tidak dicek sama sekali maka kamu tidak akan bisa tahu bagaimana performa dan dikinerja websitemu dalam segala aspek termasuk kontennya.

Kamu harus mengetahui kapan ranking websitemu naik dan kapan websitemu turun serta megetahui alasan mengapa hal tersebut terjadi, maka dari itu pentingnya mengawasi perkembangan websitemu secara berkala.

Ada berbagai cara yang digunakan search engine seperti Google dalam menentukan peringkat sebuah halaman website, mulai dari penggunaan META Tags, konten dan masih banyak teknik lain atau gabungan teknik yang mungkin digunakan.

Google menggunakan sebuah algoritma perangkingan yang dinamakan Google PageRank.

PageRank, memiliki konsep dasar memperhitungkan inbound link (link masuk) dan outbound link (link keuar) dari setiap halaman web. Pendekatan yang digunakan adalah sebuah halaman akan diangap penting jika halaman lain memiliki link ke halaman tersebut atau biasa disebut sebagai backlink.

Karena hal tersebutlah posisi halaman web selalu berubah-ubah tidak selamanya akan ada di peringkat 1, bisa saja turun atau bahkan menghilang dari pencarian google.

Tools Untuk Cek Ranking Website

Untuk membantu mengecek posisi halam website di Google ada banyak sekali aplikasi yang bisa digunakan, berikut ini daftarnya. :

1. Google Search Console

Google Search Console

Sebenarnya kamu tidak harus mengeluarkan uang untuk menggunakan aplikasi rank checker yang mahal hanya untuk melihat posisi halaman websitemu di Google, Karena Google juga sudah memberikan tool gratis yaitu Google Search Console (Sebelumnya disebut Google Webmaster Tool) yang menyediakan data ranking organik, diantaranya :

  • Keyword apa saja yang terindex di websitemu
  • Posisi rata-rata dari keyword dan halaman websitemu
  • Berapa jumlah klik yang didapatkan dari setiap halaman
  • Melihat tren dalam periode tertentu

Untuk menggunakan Google Search Console caranya cukup mudah, dimulai dengan

  1. Login ke Seearch Console dengan akun Gmail yang telah dimiliki,
  2. Tambahkan property (domain website),
  3. Lakukan verifikasi website dengan 4 pilihan metode,
    • Menambahkan kode HTML ke tag <head> dari websitemu
    • Mengunggah file HTML dari Google ke websitemu
    • Memverifikasinya melalui Google Analytic
    • Jika menggunakan WordPress cukup menggunakan Plugin Yoast.

Untuk bisa melihat ranking website dari Google Search Console bisa menggunakan menu performance yang mana juga bisa melihat jumlah klik dan total tayangan websitemu,

performance search console

Disini kamu bisa melihat data performa websitemu seperti jumlah Klik yang didapat dan seberapa banyak impresi websitemu di pencarian selama periode waktu tertentu. Kamu juga bisa melihat rata-rata click-through rate (CTR) dan posisi rata-rata halaman websitemu.

Terdapat tombol tanggal pada menu filter diatas diagram yang dimulai saat pertama kali search console diintegrasikan dengan websitemu. Versi terbaru search console dapat menampilkan data dari 16 bulan sebelumnya. Selain itu kamu juga bisa melakukan komparasi antar bulan atau periode waktu tertentu. Hal ini membantumu untuk menganalisis perkembangan websitemu sepanjang waktu.

query search console

Pada bagian bawah setelah diagram terdapat tabel yang berisikan tentang query atau bisa disebuta keyword, halaman, Negara, Perangkat, dan Search Appearance. 

Pada tab query, berisi data kumpulan keyword di websitemu yang sudah terindex oleh Google, yang mana juga menampilkan jumlah tayangan dan klik yang didapat dari setiap query, serta posisi ranking website dari query tersebut dengan CTRnya.

 

2. SerpRobot

serprobot

SERPRobot merupakan website yang menyediakan tool atau aplikasi untuk mengecek posisi rangking website berdasarkan keyword yang dibidik. Kamu bisa menggunakan tool ini untuk menganalisa peringkat halaman websitemu berdasarkan kata kunci yang kamu targetkan.

Tool ini bisa dibilang Gratis, namun ada limit harian serta hanya dibatasi 10 keyword untuk setiap pencarian yang dilakukan. Hasil yang di tampilkan cukup mendekati akurat selain itu kamu juga dapat memilih target negara atau lokasi secara spesific.

3. What’s My SERP

whats my serp

Kamu bisa menggunakan tool yang disediakan what’smy serp ini untuk melakukan pengecekan peringkat website di mesin pencarian Google. kamu dapat memasukkan lebih dari 10 kata kunci secara bersamaan untuk melihat peringkatnya. Sayangnya hanya dibatasi hanya untuk 10 pencarian perharinya (namanya juga gratis).

Cukup masukkan domain websitemu kemudian masukkan beberapa kata kunci yang ditargetkan, kemudian tekan Check All. Secara otomatis tool akan melakukan pencarian dan analisis posisi website pada kata kunci yang sudah dimasukkan sebelumnya.

Selain itu, kamu juga bisa menganalisis peringkat berdasarkan negara yang ditargetkan persis seperti tool SerpRobot.

4. SerpWatcher

serpwatcher

SerpWatcher merupakan salah satu tool yang disediakan oleh Mangools.com dari berbagai SEO Tools yang disediakan. SerpWatcher menyediakan informasi pengecekan peringkat secara lengkap. Namun, Aplikasi Serpwatcher ini berbayar.

Hanya beberapa tool lain dari Mangools yang gratis itu saja hanya memperbolehkan user terdaftar melakukan pencarian sebanyak 5 kali sehari seperti SerpChecker. SerpChecker melakukan analisis ranking untuk seluruh hasil berdasarkan Keyword saja tidak untuk spesifik domain, maka dari itu untuk spesifik domain menggunakan SerpWatcher.

Proses pencarian pada SerpWatcher dilakukan dengan memasukkan nama domain dan beberapa Keyword sekaligus. Kemudian lokasi dan perangkat yang dijadikan target. Kamu juga dapat membandingkan dengan pesaing.

5. Ahrefs

cek peringkat website dengan ahrefs

Ahrefs adalah Tool SEO yang sudah sangat terkenal dikalangan para profesional marketer. Tool ini sangat user friendly bahkan untuk para pemula tool ini juga mudah dipahami dari berbagai informasi yang ditampilkannya.

Pengoperasiannya simpel seperti tool gratisan, hanya saja informasi yang diberikan begitu lengkap (secara tool berbayar gitu loh). Tinggal masukkan nama domain di dalam kotak pencarian, dan secara otomatis Ahrefs akan melakukan analisis kemudian memunculkan informasi terkait dengan performa dan kualitas website menggunakan diagram dan grafik yang menarik dalam waktu yang relativ singkat.

Kamu dapat menemukan rangking keyword yang kamu bidik di bawah bagian laporan organic keyword. Disitu menampilkan besarnya volume pencarian, posisi ranking keyword, keyword density, dan masih banyak lagi.

6. SEMRush

cek peringkat website dengan semrush

Semrush merupakan tool SEO berbayar yang pastinya bisa digunakan untuk analisis posisi peringkat suatu halaman website. Penggunaan Semrush cukup mudah, kamu hanya perlu memasukkan domain website atau bisa juga spesific URL seperti postingan blog, sisanya kamu cukup menunggu emrush menampilkan data berupa keyword yang sedang kamu targetkan.

Tidak hanya itu, semruh juga akan menampilkan keyword density, volume pencarian, CPC, serta tren dari keyword yang didapat persis seperti Ahref.

Semrush juga menyediakan filter data berdasarkan wilayah geografik yang ditargetkan, serta mesin pencari lain selain Google yaitu Bing.

SEMrush adalah profesional tool yang cukup mudah digunakan seperti Ahref bisa dibilang lumayan User friendly juga, dan kamu bisa mencobanya gratis untuk 14 hari saja.

7. SERP’s Keyword Rank checker

cara cek ranking website dengan serps keyword rank checker

Tool yang namanya cukup panjang ini merupakan tool ranking checker gratis yang akan menampilkan data yang hampir sama dengan tool berbayar lainnya seperti CPC, volume pencarian untuk setiap keyword yang ditargekan.

Ketika melakukan cek ranking keyword, kamu bisa memilih lokasi dan juga device yang digunakan (desktop atau mobile), selain itu kamu juga bisa melakukan bulk check yaitu pengecekan banyak keyword sekaligus.

8. SEOCentro Rank Checker

caar cek peringkat website seocentro rankchecker

SEOCentro merupakan salah satu tool pengecekan rangking website yang cukup terkenal dikalangan para praktisi SEO.

Dengan menggunakan SEOCentro, Kamu dapat memeriksa peringkat dari keyword tertentu di beberapa search engine seperti Google, Yahoo, Bing, dll. SEOCentro akan memberikan hasil tentang keyword yang ditargetkan termasuk peringkatnya di berbagai search engine, bersama dengan riwayat posisi keyword.

9. AccuRanker

cara cek ranking website dengan accurank checker

AccuRanker merupakan tool pengecekan posisi website yang berbayar serta lumayan bagus setelah Ahref dan SEMrush. Interface dalam AccuRanker terkesan intuitif  dan tentunya user friendly juga, support untuk search engine Google dan juga Bing.

AccuRanker bisa dibilang cepat dan cukup akurat. Hanya dengan satu klik, Kamu dapat melihat laporan hasil pencarian yang berupa grafik dan tabel tentang ranking halaman website. Ada pilihan harga berlangganan dalam AccuRanker berdasarkan jumlah keywordnya, namun kamu dapat menggunakan layanan Free Trial (uji coba gratis) selama 14 hari.

***

Itulah sedikit penjelasan tentang cara cek ranking website, sebenarnya masih banyak lagi tool yang bisa digunakan untuk menganalisa peringkat setiap halaman websitemu.

Hampir semua Tool memiliki cara penggunaan yang sama yaitu hanya dengan memasukkan nama domain website beserta keyword yang ditargetkan. Perbedaan dari kesemua tool yang ada hanya pada hasil laporan yang ditampilkan pada user, ada yang begitu lengkap dan akurat (khususnya yang berbayar) ada juga yang masih kurang lengkap dan kurang akurat (pastinya yang Gratis).

7 thoughts on “Metode Akurat Cek Ranking Website di Google”

  1. Terima kasih infonya sangat membantu, Dan akan saya coba semua panduan diatas tadi menginggat masalah ini terbilang penting guna mengetahui posisi peringkat.

    Reply
  2. Kereeen… akhirnya saya menemukan informasi yang selama ini saya cari. Sebuah web atau blog bukan hanya desain saja yang perlu diperhatikan…tetapi peringkat web / blog di google juga sangat penting karena ini akan berdampak positif di kemudian hari. :)

    Reply

Leave a Comment