Pesantren SINTESA adalah lembaga pendidikan dan pengajaran yang fokus pada dua bidang keilmuan, yaitu Qur’an dan Bisnis Online. Program yang digagas adalah mereboisasi anak-anak muda Indonesia. Maksud dari reboisasi di sini yaitu penyemaian kembali anak-anak muda dalam rangka meningkatkan kualitas sumber daya manusia (SDM).
Al-Qur’an sangat penting untuk dipelajari dan didalami karena sebagai pedoman hidup bagi seluruh manusia, dengan mendalaminya kita akan semakin mudah dalam menjalani kehidupan dan akan tahu tujuan hidup yang sebenarnya. Bukan hanya mendalami Al-Qur’an, kami juga dituntut untuk menghafalkan ayat-ayat yang terkandung di dalamnya.
Kemudian kami juga dilatih untuk berbisnis melalui media online. Media ini sengaja diambil karena mengikuti perkembangan zaman, khususnya di era teknologi seperti saat ini. Tujuan diadakannya pelatihan bisnis online ini agar kami memiliki wawasan dan pengalaman berbisnis untuk dijadikan bekal setelah kami keluar nanti.
Pentingnya Mencatat di Pesantren SINTESA
Apa yang kami dengar, kami lihat dan kami rasakan di pesantren SINTESA adalah pendidikan. Oleh karena itu kepekaan dan kesadaran diri dalam meningkatkan kualitas diri sangat dibutuhkan untuk menangkap pelajaran dan pendidikan yang ada secara utuh.
Kami berangkat dari latar belakang yang berbeda untuk mencapai visi yang sama dipesantren SINTESA. Termasuk kapasitas dan kemampuan satu sama lain dari kami dalam menangkap materi yang diberikan. Salah satu inisiatif dalam menyatukan perbedaan tersebut yaitu dengan mencatat setiap materi yang diajarkan.
Catatan adalah aset yang sangat berharga, karena dengan mencatat berarti kami telah membukukan kisah perjalanan hidup yang pernah dilalui dan akan menjadi kenangan semasa hidup kami. Semakin umur kami bertambah tidak menutup kemungkinan daya ingatan kami melemah dan sulit mengeluarkan apa yang pernah tersimpan di dalam otak.
Materi yang telah kami catat akan menjadi rujukan disaat kami membutuhkannya, terutama disaat kami lupa. Terlebih lagi juga untuk memperkuat ingatan. Tidak hanya materi pelajaran, bahkan apa-apa yang dianggap penting juga wajib untuk dicatat. Hal ini sangat berharga, terutama bagi seorang penuntut ilmu. didalam mahfudzot, Imam Syafi’i telah menegaskan :
” قَالَ اْلإِمَامُ الشَّافِعِيُّ رَضِيَ اللهُ عَنْهُ ”
العِلْمُ صَيْدٌ وَاْلكِتَابَةُ قَيْدُهُ قَيِّدْ صُيُوْدَكَ بِاْلحِبَالِ اْلوَاثِقَ فَمِنَ اْلحَمَاقَةِ أَنْ تَصِيْدَ غَزَالَة وَ تَتْرُكُهَا بَيْنَ اْلخَلاَئِقِ طَالِقَةً
“Ilmu bagaikan hewan buruan, dan tulisan/pena adalah ibarat tali pengikatnya. Oleh karena itu ikatlah hewan buruanmu dengan tali yang kuat, Adalah tindakan bodoh ketika berburu rusa kemudian setelah rusa itu berhasil ditangkap, kamu biarkan saja dia tanpa diikat dikeramaian.”
Materi Pelajaran yang Wajib di Catat
Semua materi yang diajarkan di SINTESA hukumnya wajib untuk dicatat, sedangkan materi-materi yang sifatnya tambahan akan dikembalikan kepada santri masing-masing. Jika dikira butuh dan penting pasti akan dicatat, tapi jika dikira tidak begitu penting dan dibutuhkan, boleh untuk tidak dicatat.
Beberapa contoh materi yang sifatnya sunnah untuk dicatat seutuhnya misalnya materi saat tausiyah, baik tausiyah dari pengasuh maupun dari kami sendiri. Dalam hal ini kami harus pandai dalam mengambil inti dari tausiyah yang disampaikan dan merumuskannya hingga menjadi sebuah gagasan yang bisa kita jadikan pedoman.
Berikut beberapa hasil catatan dari pembahasan materi internet marketing yang diwajibkan:
Membangun Website
Media yang kami tekuni untuk berbisnis online adalah dengan membangun website, karena media ini kami anggap yang paling efektif di antara media-media yang lain. Website adalah salah satu sarana maupun lahan untuk menuangkan karya apapun yang kami miliki, terutama karya yang berbentuk tulisan.
Ada banyak keuntungan yang bisa kami dapatkan dengan website, diantaranya bisa menghasilkan rupiah melalui google adsens, promosi atau iklan jualan, sarana untuk mengungkapkan perasaan dan masih banyak lagi yang lainnya. Berikut yang harus kami miliki untuk membangun website:
- Memiliki domain.
- Memiliki hosting.
- Memiliki tema.
- Memiliki konten.
Menulis Konten dengan Baik
Dalam menulis konten kami harus memiliki kreatifitas dan jeli terhadap poin-poin penting dalam dunia kepenulisan, karena hal ini berpengaruh pada makna dan perasaan bagi si pembacanya. Beberapa poin penting yang harus diperhatikan dalam menulis yakni berkaitan dengan tanda baca, EYD dan pemilihan kosa kata yang cocok.
Ada sedikit perbedaan antara menulis di media cetak seperti koran maupun majalah dengan menulis di website. Untuk menulis di website kami harus mengikuti kaidah-kaidah yang diprioritaskan oleh google. Hal ini cukup rumit karena terkadang kaidah yang diprioritaskan oleh google juga tidak membuat nyaman bagi si pembaca.
Terlebih lagi kaidah-kaidah yang jadi prioritas google sifatnya fluktuatif. Oleh karena itu setiap dari kami harus berjuang sendiri untuk menemukan kaidah yang diprioritaskan oleh google dan membuat nyaman bagi para pembacanya. Untuk masalah ini pesantren SINTESA hanya memberikan kunci dasarnya, selebihnya tergantung pada kreatifitas masing – masing.
Optimasi Konten untuk Menempati Halaman Pertama Google
Para penulis konten di website memiliki harapan agar hasil tulisannya berada di halaman pertama google. Untuk menggapai harapan tersebut ada tehnik tersendiri, kami sering menyebutnya dengan kata optimasi. Ada dua kategori dalam mengoptimasi konten, yang pertama yaitu optimasi on page dan yang kedua adalah optimasi off page.
Optimasi on page berarti mengoptimalkan konten dari sisi dalam, diantaranya adalah menambah kata di dalam konten, menambah gambar, mengatur setiap paragraf menjadi tiga baris, menambahkan link di dalam konten, mengisi tag dan lain sebagainya. Sedangkan optimasi off page berarti mengoptimalkan konten dari luar seperti backlink, PBN, menulis di web forum dan masih banyak lagi.
Materi Bisnis Jualan Produk
Salah satu materi yang kami terima di pesantren sintesa adalah teknik memasarkan produk melalui dunia maya. Sebelum materi ini di sampaikan, kami dikasih gambaran dan motifasi dari orang – orang muslim yang berhasil menciptakan lapangan pekerjaan sendiri hingga mereka dapat banyak melakukan sedekah dan memberikan manfaat bagi orang lain.
Dari gambaran tersebut, kami mendapatkan banyak inspirasi dan pelajaran bagaimana mereka memulai usaha dari nol, mengambil hikmah dari kegagalan yang pernah mereka alami, berganti – ganti usaha sampai mereka menemukan pola usaha yang pas dan menggapai kejayaan ekonomi.
Dalam materi bisnis jualan produk, banyak sekali yang harus kami perhatikan, mulai dari kondisi barang yang akan di jual, total pencarian di mesin google, mempertimbangkan jumlah kompetitor, tingkat kesulitan dalam mengeksekusi bisnis yang akan kami jalankan dan masih bayak lagi.
Setelah mendapatkan wawasan, kami mulai diajarkan teknik dan langkah – langkah dalam berbisnis. Materi yang diajarkan kepada kami dalam hal ini sebagai berikut:
- Teknik marketing online.
- Teknik melayani konsumen dengan baik.
- Teknik dalam bernegosiasi dan transaksi.
- Teknik mencari produk yang kami jual.
- Teknik pengiriman barang.
Dampak yang kami rasakan dari mencatat setiap materi pelajaran adalah bertambahnya ingatan semakin baik. Selain menambah ingatan juga sebagai rujukan di saat kami membutuhkannya. Dan yang terakhir adalah sebagai aset yang dapat dibaca oleh anak cucu kami nanti.