6 Kesalahan Fatal Pebisnis Pemula Menurut Owner IdeExe.com

Di tulisan sebelumnya tentang ilmu baru seputar BBM Marketing, saya menyebutkan bahwa beberapa waktu yang lalu kami kedatangan 2 tamu keren. Tamu yang pertama adalah mas Iqrok, pemilik KlikPreneur.com. Sementara yang satunya adalah mas Willy, empunya IdeExe.com. Sharing dari mas Iqrok sudah saya tulis di link tersebut. Nah sekarang saya ingin share ilmu baru dari mas Willy.

Nama lengkap doi adalah Willy Merdiansyah. Doi masih sangat muda, kelahiran tahun 90. Bisnisnya di dunia internet macem-macem. Namun yang paling besar adalah IdeExe.com. Temen-temen bisa hubungi doi lewat facebook, Willy Merdiansyah.

Apa Itu IdeExe.com?

Saya sengaja membesarkan dua huruf di dua kata domain tersebut biar teman-teman mudah nge-bacanya. Kalau ditulis ideexe.com biasanya (kata mas Willy) orang-orang selalu salah baca.

IdeExe.com adalah  sebuah website yang menyediakan berbagai macam layanan seputar dunia internet marketing dan online business.

Apa aja?

Sangat beragam. Mulai dari jasa SEO, kerja sama (Fiverr, adsense, digital asset, toko online), facebook ads, Pay Per Click (PPC), jual saldo paypal dan lain sebagainya. Macem-macem.

Namun dari sekian banyak hal yang ditawarkan IdeExe.com, yang mendatangkan pendapatan terbesar berasal dari kerja sama toko online dan penjualan saldo paypal. Mas Willy sempat nyebutin pendapatan dari 3 sumber terbesar, tapi saya belum sanggup untuk umbar di sini. Terlalu guedee! Takutnya kalian shock. :P

Back To Title, 6 Kesalahan Pebisnis Pemula

Sebenarnya yang dishare sama mas Willy banyak banget. Awal sharing doi ngomongin macam-macam kepribadian menurut Stiffin. Terus ngomongin IdeExe.com dari awal ngebangun sampai sekarang. Banyak juga ilmu yang kami dapat dari sini. Terakhir mas Willy berbicara mengenai life fundamental.

Life fundamental secara umum bisa diartikan dengan fundamental hidup. Life fundamental bisa dibedakan menjadi tiga: life mastery (penguasaan atas hidup), business mastery (penguasaan atas bisnis dan ekonomi) dan spiritual mastery (penguasaan atas nilai-nilai spiritual).

Nah karena kami fokus belajar internet marketing dan bisnis online, jadi saya fokusnya di business mastery.

Lama banget, langsung aja, apa aja itu 6 kesalahannya fatalnya?

Okey, seperti biasa, saya lebih suka membuat dalam bentuk list.

1. Fokus produk

Pebisnis pemula biasanya sibuk nyari produk dulu untuk dijual. Padahal yang tepat adalah melakukan riset dulu yang dibutuhkan oleh pasar apa. Dari riset kita juga akan menemukan problem-problem yang sedang dihadapi calon customer kita nanti. Nah dari problem-problem yang ada inilah kita bisa mencari atau membuat produk untuk menjawab permasalahannya mereka.

2. Speed

Terlalu cepat gerak. Contoh, baru buka gerobak satu dan kelihatan laku, langsung buka beberapa cabang lagi tanpa perhitungan yang matang.

3. Fokus Teknis

Pemula juga terlalu fokus pada hal teknis. Pebisnis yang sudah berpengalaman, hal-hal teknis akan diserahkan kepada pihak ketiga atau staf.

4. PD Berlebihan

Terlalu pede dengan bisnisnya itu tidak baik. Orang yang terlalu pede biasanya akan jor-joran soal duit. Karena merasa yakin 100% akan berhasil. Karena terlau pede juga, dari awal ingin membangun bisnis yang perfeksionis. Padahal idealnya di awal kurang sedikit di sana sini tidak jadi masalah.

5. Frustasi

Karena gagal, pemula biasanya suka frustasi. Akhirnya tidak berani untuk mencoba ide bisnis baru.

6. Out of Cash

Kehabisan dana atau cash juga penyakit pemula. Idealnya dana yang ada tidak dihabiskan sekaligus. Tapi disimpan untuk jaga-jaga 30-50%.

Penutup

Itu saja yang bisa saya share di tulisan kali ini. Mudah-mudahan 6 kesalahan ini bisa kita hindari. Pantengin terus ya sintesa.net. In syaa Allah banyak insight-insight baru. :)

Semoga tulisan ini bermanfaat.

-Arrazi Ibrahim.

 

Leave a Comment