Tata Tertib

Tata tertib ini adalah aturan yang sudah dibuat, disepakati, dan dievaluasi oleh para santri sejak pertama kali Sintesa berdiri. Selanjutnya, hal-hal ini menjadi aturan dan rule yang harus diikuti dan ditaati oleh semua santri Sintesa.

Aturan perlu ada dalam sebuah kehidupan berjama’ah, supaya tujuan utama dari adanya jama’ah itu bisa tercapai tanpa gangguan (dari syaithan).

Tata Tertib Umum

  1. Wajib tidur siang qailullah jam 11.00 dan bangun jelang sholat dzuhur.
  2. Wajib puasa Senin-Kamis dengan menjalankan tertib puasa yaitu sahur dan berbuka.
  3. Tidak tidur setelah shubuh dan ashar.
  4. Tidak tidur di luar jam tidur yang sudah disepakati.
  5. Tidak membuka YouTube dan Facebook di jam aktif yaitu 09.00 sampai 15.00.
  6. Tidak berbicara kasar atau kotor.
  7. Jam 22.00 semua kegiatan off dan santri sudah tidur.
  8. Memakai sarung, peci, dan baju muslim saat sholat.
  9. Membawa buku catatan dan mencatat setiap kali ada materi atau bimbingan dari pembina.
  10. Menggunakan pakaian yang baik ketika materi dan kajian.
  11. Selalu minum 2 botol air putih setiap hari.
  12. Mengikuti kegiatan olahraga.
  13. Sholat dhuha setiap hari sebelum jam 09.00.
  14. Gunakan pakaian yang sopan dan menutup aurat (termasuk saat olahraga).
  15. Mematikan dan menyalakan perangkat elektronik (lampu, kipas, setrika, dll) sesuai kebutuhan.
  16. Mengikuti dan patuh pada setiap keputusan, perintah, dan arahan dari pihak berwenang.
  17. Talaqqi dari selesai shubuh sampai jam 06.00, dilanjut kultum dan evaluasi harian.
  18. Muroja’ah hafalan dari Maghrib sampai Isya’. Kecuali Senin dan Kamis dari Isya’ sampai jam 20.00.
  19. Tidak tidur saat muroja’ah.
  20. Tidak makan dan minum sambil berdiri atau dengan tangan kiri.
  21. Membaca Al Kahfi setiap Jum’at pagi dengan khidmat (no speaks, no sleep).
  22. Membaca Al Ma’tsurot setiap Rabu dan Jum’at.
  23. Tidak tidur saat dzikir pagi-petang.
  24. Segera beranjak dari depan laptop saat adzan berkumandang. Tidak ada satupun santri yang masih di hadapan laptop saat adzan telah usai.
  25. Mengikuti kajian syaikh YouTube atau guru yang bertugas jelang buka puasa.

Tata Tertib Talaqqi

  1. Membawa Al Quran terjemah per kata.
  2. Tidak membantu teman.
  3. Menutup Qur’an saat giliran tiba.
  4. Fokus pada yang memandu talqin.
  5. Tidak bersandar.

Tata Tertib Kultum

  1. Pemateri harus siapkan materi secara matang.
  2. Tidak bawa contekan.
  3. Hadirin tidak memotong materi.
  4. Hadirin tidak menertawai pemateri, kecuali materi memang lucu.
  5. Tidak bersandar.
  6. Tidak ada yang pegang HP.

Tata Tertib Olahraga

  1. Setiap santri harus mengikuti olahraga pada hari Selasa dan Jum’at.
  2. Setiap santri melakukan pemanasan dan do’a sebelum olahraga.
  3. Olahraga dilaksanakan ba’da ashar sampai dengan jam 17.00 WIB.
  4. Jika ada acara (mendesak) wajib lapor ke Ketua Bidang Olahraga.
  5. Bila ada santri yang sakit, disarankan untuk beristirahat, tidak mengikuti kegiatan.
  6. Cabang olahraga yang ada; sepakbola, tenis meja, voli, joging, bulu tangkis.

Tata Tertib Keluar Asrama

  1. Tidak keluar asrama di jam aktif (09.00 – 15.00).
  2. Tidak keluar/pergi pada saat kegiatan jama’ah santri (kultum, materi, buka puasa, kajian, olahraga).
  3. Harus sudah di asrama sebelum jam 21.00.
  4. Keluar asrama harus lapor pihak berwenang.

Tata Tertib Pulang

  1. Hanya boleh pulang ketika libur lebaran atau kerabat meninggal dunia.
  2. Pulang harus izin dengan pengelola.

Lingkup Kerja Piket Konsumsi

  1. Memasak nasi.
  2. Mencuci peralatan makan.
  3. Membersihkan dapur khusus.
  4. Mengganti keset di dapur khusus.
  5. Mengambil lauk di dapur umum.
  6. Mengembalikan peralatan ke dapur umum.
  7. Mengisi Pure It.
  8. Menyediakan makan maksimal jam 08.00, jam 13.30, dan jam 18.45.
  9. Mempersiapkan sahur dan buka puasa.

Lingkup Kerja Piket Kebersihan Harian

  1. Menyapu pekarangan pengelola yayasan.
  2. Menyapu lantai asrama sesuai teritori masing-masing.
  3. Memberihkan debu-debu di meja.
  4. Membuang sampah ke TPS.
  5. Menyapu semua lantai masjid.

Lingkup Kerja Piket Pekanan

  1. Menyapu masjid jelang Jum’atan.
  2. Menyiapkan karpet jelang Jum’atan.
  3. Melipat karpet selesai Jum’atan.
  4. Membersihkan kamar mandi.

Lingkup Kerja Bakti

  1. Membersihkan jendela.
  2. Mengepel lantai seluruh asrama.
  3. Membersihkan langit-langit.
  4. Membersihkan kamar mandi dan tempat wudhu.
  5. Jemur peralatan tidur.

Tanggung Jawab Jadwal Cuci

  1. Tidak lupa terhadap kegiatan cuci-mencuci.
  2. Menggunakan air secukupnya, tidak boleh sampai tumpah.
  3. Membersihkan mesin cuci setelah digunakan, tidak ada percikan air di sekeliling permukaan mesin cuci.

Ketua Bidang Keagamaan

  1. Mengingatkan untuk besegera sholat jamaah ke masjid.
  2. Mengingatkan untuk melaksanakan sholat dhuha.
  3. Mengingatkan santri untuk muraja’ah.
  4. Mengingatkan waktu setoran hafalan.
  5. Mengingatkan jadwal kultum.
  6. Menyiapkan video kajian sebelum berbuka puasa.
  7. Mengingatkan santri untuk menutup aurat dan berpakaian yang rapi ketika pergi ke masjid.
  8. Mengingatkan dzikir hari Rabu dan Jum’at.
  9. Mengingatkan membaca Al Kahfi tiap hari Jum’at.

Ketua Bidang Kedisiplinan

  1. Mengawasi segala aktifitas para santri yang menyangkut kedisiplinan.
  2. Berkoordinasi dengan divisi atau ketua bidang lain mengenai peraturan dan tata tertib.
  3. Mencatat setiap pelanggaran yang dilakukan santri Pesantren Sintesa.

Ketua Bidang Olahraga

  1. Memastikan perlengkapan olahraga tersedia.
  2. Memastikan setiap santri sudah berdoa sebelum olahraga.
  3. Memastikan setiap santri pemanasan/peregangan otot sebelum olahraga.
  4. Memastikan setiap santri mengikuti kegiatan olahraga.

* * *

Dalam kondisi tertentu, aturan bisa gugur untuk seseorang, beberapa, atau seluruh santri.